Saat memasuki usia pubertas, yaitu usia 8
-12 tahun, tubuh kita akan mengalami beberapa perubahan. Salah satu
perubahan yang terjadi adalah payudara kita mulai tumbuh dan membesar.
Nah, jika payudara kita sudah mulai mengalami perubahan bentuk dan
ukuran, maka saat itulah kita harus mulai memakai bra atau BH (breast
Holder).
Bagi cewek, pakaian dalam yang satu ini memang harus dipakai. Selain untuk menjaga kesopanan dalam hal berpenampilan, bra juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan payudara. Di antaranya adalah untuk menyangga payudara agar bentuknya tidak “turun” serta melindungi payudara dari rasa sakit (rasa tidak nyaman) saat kita melakukan aktivitas, seperti berolahraga.
Nah, Girls, karena begitu besar manfaatnya bagi tubuh kita, maka kita pun tidak boleh sembarangan dalam memilih bra. Oleh karena itu, ada beberapa hal yang harus kita perhatikan saat memilih dan merawat bra.
1. Pilihlah bra yang sesuai dengan ukuran dan bentuk payudara. Jangan terlalu besar atau terlalu kecil.
2. Pilihlah bra yang terbuat dari bahan katun agar mudah menyerap keringat.
3. Jika masih merasa risih dan kurang nyaman memakai bra, kita bisa memakai basic first bra atau sering disebut mini set. Mini set ini bentuknya seperti kaos dalam, hanya saja ada tambahan tali. Jadi, dengan memakai mini set, kita sudah belajar memakai bra.
4. Pilihlah bra yang bersih dan kering. Sebab, bra yang lembap dan basah, selain bisa menimbulkan jamur, juga tidak nyaman dipakai.
5. Sebaiknya tidak memakai bra yang sudah rusak, melar, atau bentuk cup-nya sudah berubah. Sebab, selain sudah tidak nyaman dipakai, bra yang sudah rusak atau melar tidak akan memberi manfaat yang maksimal.
6. Saat memakainya, sesuaikan jenis bra dengan kegiatan yang akan kita lakukan dan sesuaikan pula dengan jenis pakaian yang akan kita pakai. Misalnya, sport bra untuk berolahraga, dan seamless T-shirt bra bila kita ingin memakai kaos yang ketat.
Teks: Tina/GIRLS Ilustrasi: Adam/GIRLS
Tidak ada komentar:
Posting Komentar