Rabu, 28 November 2012

Segar dan Sehat dengan Yoghurt

Girls, kalau kita termasuk penyuka yoghurt, kita harus mencoba yoghurt dalam berbagai rasa. Apalagi kalau kita bisa mengambil yoghurt, toping, dan meraciknya sendiri ke dalam cup... Hmm... makin yummy!
 
Yoghurt adalah minuman nikmat yang terbuat dari hasil fermentasi susu. Selain rendah lemak dan gula, yoghurt mengandung bakteri baik yang sangat berguna bagi kesehatan pencernaan kita. Yoghurt juga dikenal kaya akan kalsium dan protein. Apalagi bila ditambah dengan toping buah yang kaya akan vitamin, makin lengkaplah manfaat yoghurt bagi kesehatan tubuh kita.

Nah, salah satu kedai yang asyik untuk menikmati yoghurt adalah Smooch. Kedai frozen yoghurt tampil semarak dengan dekorasi unik pada setiap sudut ruangannya.

Di Smooch ini terdapat berbagai paket frozen yoghurt. Kita bisa memilih paket yoghurt sesuai suasana hati yang tengah kita rasakan. Bahkan, kalau kita sedang diet, ada juga pilihannya, lho, yaitu Lean ‘n Green. Dan kalau kita sedang butuh semangat, kita bisa memilih The Energizer.

Smooch juga menyediakan berbagai rasa topping basah (fresh topping ) yang terdiri dari aneka potongan buah segar dan bahan lainnya, seperti stroberi, leci, kiwi, rambutan, nanas, anggur, kelengkeng, dan nata de coco. Sedangkan untuk topping keringnya antara lain adalah almond, moci, choco biscuit, meises, dan choho candy.

Setelah kita meracik yoghurt sendiri ke dalam cup , kita serahkan kepada  pelayan untuk ditimbang. Jadi, kita bisa membeli sesuai jumlah uang yang kita bawa. Smooch terdapat di Jakarta, di Grand Indonesia Shopping Town West Mall Level 3A dan Pondok Indah Mall 1 Area 51 Lantai 2.

Berbagai pilihan topping
 
DSC_4334 
Teks: Tina/GIRLS. Foto: Nendra/GIRLS

Tidak ada komentar:

Posting Komentar