Senin, 28 Desember 2015

LiSA - Ichiban no Takaramono Lyrics + Indonesian Translation

Performed by: LiSA
Lyrics: Maeda Jun
Music composition: Maeda Jun
Music arrangement: Hikari Shuuyou
--------------------------------

Romaji


Kao wo awashitara kenka shite bakari
Sore mo ii omoide datta

Kimi ga oshiete kuretan da Mou kowaku nai
Donna fujiyuu demo shiawase wa tsukameru Dakara

Hitori demo yuku yo Tatoe tsurakute mo
Kimi to mita yume wa Kanarazu motteku yo
Kimi to ga yokatta Hoka no dare mo demo nai
Demo mezameta asa Kimi wa inain da ne

Zutto asondereru Sonna ki ga shiteta
Ki ga shite ita dake Wakatteru
Umarete kita koto mou koukai wa shinai
Matsuri no ato mitai Sabishii kedo sorosoro ikou

Doko made mo yuku yo Koko de shitta koto
Shiawase to iu yume wo kanaete miseru yo
Kimi to hanarete mo Donna ni tooku natte mo
Atarashii asa ni Atashi wa ikiru yo

Hitori demo yuku yo Shinitaku natte mo
Koe ga kikoeru yo Shinde wa ikenai to
Tatoe tsurakute mo Sabishisa ni naite mo
Kokoro no oku ni wa Nukumori wo kanjiru yo

Megutte nagarete Toki wa utsuroida
Mou nani ga atta ka Omoidasenai kedo
Me wo tojite mireba Dare ka no waraigoe
Naze ka sore ga ima ichiban no takaramono


Translation

Setiap kali kita melihat satu sama lain, kita akan bertengkar
Tapi itu juga kenangan yang indah

Kau mengajarkanku sangat banyak; Aku tidak takut lagi
Tidak peduli sesulit apapun aku meraih kebahagiaan, karena itu...

Aku akan pergi sendirian, sekalipun itu terlihat menyakitkan
Aku akan selalu membawa mimpi yang kumiliki bersamamu
Aku bersyukur itu dirimu, dan bukannya orang lain
Tapi ketika aku terbangun di pagi hari, kau tidak ada di sana

Aku merasa kita bisa bermain selamanya
Tapi aku tahu, itu hanyalah apa yang aku percayai
Aku tidak menyesal lagi telah dilahirkan ke dunia
Seperti perasaan setelah festival, menyakitkan tapi ayo kita pergi

Aku akan pergi kemana pun, kau tahu itu
Aku akan mewujudkan mimpi bernama kebahagiaan menjadi nyata
Sekalipun aku terpisah darimu, tak peduli sejauh apapun
Aku akan hidup di pagi yang baru

Aku akan pergi sendirian, sekalipun aku ingin mati
Aku bisa mendengar suaramu, berkata aku tidak boleh mati
Sekalipun terlihat menyakitkan, sekalipun aku menangis kesepian
Aku bisa merasakan kehangatan dari lubuk hatiku

Waktu berubah, terus surut dan mengalir
Aku tidak bisa mengingat apa yang terjadi, tapi
Jika aku menutup mataku, aku bisa mendengar suara tawa seseorang
Untuk sebuah alasan, sekarang itulah hartaku yang paling berharga

***
lyrics: animelyrics.com
translation: me (scamanderloony)
Mohon maaf bila ada kesalahan terjemah!

Kagamine Rin & Len - The Wolf Fell in Love with Little Red Riding Hood Lyrics + Indonesian Translation

Song: Hitoshizuku x Yama
Lyrics: Hitoshizuku
Vocals: Kagamine Rin & Len
------------------------------------

Romaji

Guuzen kara hajimaru hitsuzen no WAN SHIIN
Tooku ni mieta no wa nigeru akairo
Fushigi na mori no oku de mitsuketa kuroi kage to
Nanika ga hajimaru yokan, kowakute nigedashita

"Deai" wa owari ni tsudzuku SHINARIO
Dakara waza to toomawari wo shita

Aitai, nante
Furetai, nante
Hanashitai, nante
Omowanai

Kayowai kimi to zurui boku ga
"Deau" sore ga owari sa
Zankoku datte nonoshittatte
Unmei wa kawaranai
Aa doushite, kimi ga?
Doushite, boku ga?
Ookami to akazukin, nanda

Kitto kimi wa kyou mo kono michi wo otozureru
Soshite boku wa kyou mo zutto mimamoru shika dekinai
Kimi wa ano ki no saki de itsumodoori, kakureteru
Watashi wa kidzukanu furishita mama toori sugita

Shisen wa karamanai koe wa todokanai
Tameiki dake ga munashiku kasanaru

Aenaku tatte
Furenaku tatte
Hanasenaku tatte
Ii kara

Tayorinai kimi to gikochi nai boku ga
Soko ni iru dake de ii n da
Kore ga koi datte iwanai nara
Kotoba nante, nakute ii
Aa kangaetatte
Kangaetatte
ENDINGU wa kawaranai

Aitakatta n da
Furetakatta n da
Hanashitakatta, honto wa

Kawaii kimi to yasashii boku ga
Deai, musubareru ENDO

Nankai datte nankai datte
Kamisama ni negatta yo demo...
Kanashii kurai, kanashii kurai
Ookami to akazukin, nanda

Naiteru kimi wo nagusametakute nobashita ude ga,
Furueru
Aishite iru yo dakishimetai yo dakedo,
Dekinai n da yo...!

Dou agaitatte
Dou negattatte
Tsume mo kiba mo kienai
Dakara, tada matteru yo
Kimi no namida ga yamu made,
Ano ki no saki de
Zutto...



Translation

Kejadian yang tidak dapat dihindari ini dimulai dari sebuah kebetulan
Aku bisa melihat warna merah dari kejauhan

Di sebuah hutan yang misterius, aku menemukan sebuah bayangan hitam
Aku merasakan ada sesuatu yang akan terjadi, aku lalu berlari ketakutan

"Pertemuan" hanya akan
mengantarkan kita pada sebuah akhir
Jadi, aku mengambil jalan yang lebih panjang

Aku ingin bertemu denganmu
Aku ingin menyentuhmu
Aku ingin bicara denganmu
Tapi itu tidak mungkin
Dirimu yang rapuh dan diriku yang licik
Ketika kita bertemu, itu akan menjadi akhirnya

Sekalipun kejam, sekalipun terkutuk
Takdir tidak akan berubah
Ah
Kenapa kamu?
Kenapa aku?
Serigala dan Gadis Kecil Berkerudung Merah

Aku yakin hari ini
Kau akan datang kembali ke jalan ini
Dan hari ini aku masih tidak bisa melakukan apa-apa
Selain memperhatikan dirimu

Kau bersembunyi di pohon itu
Seperti yang kau lakukan setiap waktu
Dan aku berpura-pura
tidak memperhatikannya

Kau tidak menangkap pandanganku
dan suaraku tidak mencapaimu
Hanya suara napas kita yang saling tumpang tindih

Aku tidak bisa bertemu denganmu
Aku tidak bisa menyentuhmu
Aku tidak bisa berbicara denganmu
Tidak apa-apa

Kau yang tidak berdaya dan aku yang canggung
Tidak apa-apa, selama kita ada di sini
Jika ini tidak disebut cinta,
maka tidak perlu ada kata-kata
Ah, seberapa keras pun aku berpikir mengenai ini
Akhir tidak akan berubah

Aku ingin bertemu denganmu
Aku ingin menyentuhmu
Sebenarnya, aku ingin bicara denganmu
Dirimu yang manis dan diriku yang lembut
Harus bertemu dan bersatu di akhir

Berulang kali, berulang kali
Aku berdoa kepada Tuhan, tetapi...
Sayangnya, sayangnya
Kita adalah Serigala dan Gadis Kecil Berkerudung Merah

Aku ingin menenangkanmu yang menangis
tetapi lenganku bergetar saat aku mengulurkannya padamu
Aku mencintaimu
Aku ingin memelukmu
Tapi aku tidak bisa!

Seberapa banyak aku berjuang
Seberapa banyak aku berharap
Cakar dan taringku tidak akan menghilang
Jadi, aku akan menunggu
Sampai air matamu berhenti, di balik pohon ini
Selalu

***
lyrics : animelyrics.com
translation : by me (scamanderloony)
Lagu ini bikin ingatan gue tentang dongeng Gadis Kecil Berkerudung Merah berubah. Sampe-sampe pas pelajaran B.Inggris dan ada dongeng ginian, gue baca, trus dengan polosnya gue nanya ke temen gue, "Kok endingnya serigala makan neneknya gadis kecil ini sih? Bukannya serigalanya jatuh cinta ama gadis kecilnya ya?"
/iya, gue emang kampret sampe lupa dongeng masa kecil
Sekiann. Mohon maaf kalo ada kesalahan terjemah!

Kamis, 17 Desember 2015

Rekomendasi Lagu Vocaloid

Haloo... sekarang udah bulan Desember... dan udah satu bulan gue gak ngepost disini
Hehehe, maaf ya beneran. Bukannya gimana, cuma gue lupa mulu kalo mau ngepost... /tusuk aku mz

Sebenernya hari ini gue kepingin translate lagu. Kebetulan ada lagu yang bikin gue mesem-mesem sendiri dan gue kepingin translate, tapi berhubung gue lagi males gue baru terima rapot jadi... gue lagi gak mood translate /hubungannya apa sama ambil rapot.

Dan berhubung (udah dua kali gue pake kata "berhubung". oke) gak ada hal menarik yang gue alamin buat diceritain di sini (atau lebih tepatnya gue lupa) mending gue isi post ini sama rekomendasi lagu Vocaloid dari gue. Gak bakal guna-guna amat sih, cuma ya... daripada ni postingan jadi gak jelas, mending gue isi itu aja.

(note:: semua disini berdasarkan opini gue. jadi kalo misalkan ada yang gak sepaham, maklumin aja, oke?)

Oke, cekidottt~
.
.

Servant of Evil
sung by : Kagamine Len
lyrics and composition by mothy
----------------------------------------
Adakah yang bertanya kenapa lagu ini gue taruh di posisi pertama?
Nggak ada? Ya udah /pergi
Alasan gue naruh lagu ini di posisi pertama, adalah karena lagu ini yang bikin gue jatuh cinta sama Vocaloid dan Kagamine Len.
Lagu ini punya beat yang lumayan cepet (tapi di classic version sih jadi rada lambat) tapi meski beatnya cepet ini bukan lagu yang happy. Malah lagu ini sebenernya sedih.
Servant of Evil adalah lagu kedua di Story of Evil. Story of Evil sendiri adalah sebuah seri yang dibuat oleh mothy menggunakan software Vocaloid. Kalo gak salah sih, Story of Evil ini ada novelnya. Story of Evil punya sembilan lagu. Salah satunya yang Servant of Evil ini yang merupakan kelanjutan dari Daughter of Evil.
Gue gak berniat bahas cerita Servant of Evil, karena gue yakin rata-rata udah pada tau ceritanya kayak gimana. Yang pasti, ceritanya sedih tapi manis.
Kalo pengen dapet feels dari lagu ini, gue saranin sambil nonton PV-nya aja. Mau yang original atau yang versi klasik, terserah. Dua-duanya sama-sama bikin brokoro kok. Bedanya, kalau yang original PV-nya sederhana (dan rata-rata temen gue bilang artnya kurang bagus), sedangkan yang klasik artnya lebih bagus dan lebih hidup.
Gue pribadi sih lebih seneng yang originalnya. Entah kenapa kalo yang original feelsnya ngena banget (buat gue, entah kalau yang lain gimana).
So... gimana? Mau denger lagu ini?



Ai Kotoba
sung by : Hatsune Miku
Music/Lyrics : Deco*27
---------------------------------
Dari yang galau, beralih ke yang ceria /oke
Lagu ini nadanya ngebeat, tapi gak cepet-cepet amat. Jadi enak kalo nyanyiin lagu ini.
Dan sesuai judulnya, Ai Kotoba alias Words of Love alias Kata-Kata Cinta, lagu ini emang rabu-rabu banget /oke abaikan istilah barusan
Liriknya manis. Lagu ini nyeritain tentang seseorang yang udah punya anak (ya kan? soalnya lirik awal kesannya begitu sih, kalo salah maafin aja) trus jatuh cinta pada seseorang dan gunain lagu ini buat ngungkapin rasa cintanya. Kata-kata cinta gitu deh (mungkin?) (seenggaknya itu yang gue tangkep dari lagu ini)
Lagu ini enak kok didengerin, ear-catching sih kalo menurut gue. Terutama buat yang lagi kasmaran, sayang gue jomblo 


Rolling Girl
sung by : Hatsune Miku
Music, Lyrics, Illustration, Video : wowaka
--------------------------------------------------------
Lagu Miku yang pertama gue denger dan gue langsung suka.
Rolling Girl diawali dengan permainan piano, lalu dilanjut dengan alat musik lainnya. Jujur, gue suka ama melodi pianonya. Kayak "menari" gitu.
Lagu ini awalnya normal aja, tapi di reff jadi rada cepet. Sedikit aja kok.
Kalo gak salah, lagu ini nyeritain tentang seorang cewek yang berusaha menggapai impiannya, sampai jatuh bangun begitu deh. Gue rada bingung sebenernya, di akhir dia nyerah atau enggak, karena lirik akhirnya (di English version) "Stop breathing, now."
Well... terserahlah inti lagunya apa. Tapi yang jelas lagu ini beneran enak didenger. Mungkin rada berisik, tapi gak begitu kok.


proof of life
sung by : Kagamine Rin
Lyrics&Music : Hitoshizuku-P
-----------------------------------------
Lagu sedih lagi, huhuhu.
proof of life merupakan lagu balasan buat Soundless Voice yang dinyanyiin Kagamine Len (jadi Soundless Voice duluan yang keluar, bukan proof of life. jadi waktu itu di post yang mana saya lupa, saya salah tulis. Maaf yaa)
Lagu ini sedih, emang sedih. Nadanya selow dan lembut, cocok didengerin kalau lagi pengen relax atau lagi kepingin tidur (jatohnya lullaby dong ya...)
Dari nada sedih, dari lirik apalagi. Gue translate liriknya rasanya kepingin nangis (padahal gue udah dengerin lagu ini dari kapan tau, tapi masih aja sedih)
Lagu ini bercerita tentang seorang cewek (Rin) yang sakit dan hidupnya tinggal bentar lagi. Ada seorang cowok (Len) yang kemungkinan sahabatnya, temannya, apanya lah terserah, yang perhatian sama Rin dan sayang ama dia. Rin terus ngalamin kebutaan dan tuli, tapi dia masih bisa bicara. Nah, Len ini selalu ada di sisi Rin.
Rin yang sekarang hidupnya jadi gelap dan sunyi, jadi gak kesepian karena Len ada di sisinya.
Akhirannya Rin mati juga sih. Galau banget beneran.
Jadi... buat kalian yang suka lagu sedih, gue rekomen lagu ini buat kalian.



Kocchi Muite Baby
sung by : Hatsune Miku
Music&Lyrics : ryo
---------------------------------
Kesan pertama yang gue dapet pas denger lagu ini... nakal.
Haha, jangan protes. Nakalnya bukan dalem artian yang.... begitu. Nakal ya, liriknya nakal.
Inti lagu ini adalah seorang cewek yang kepingin gebetannya ngeliat dia. Makanya kan, "Lihatlah kemari, Sayang!" --oke.
Diluar "nakal-nakalnya" itu, lagu ini lumayan asyik kok. Bikin bersemangat sih kalo kata gue terutama semangat buat ngegoda gebetan.
Selain itu, di sini suara Miku jadi nakal menggoda gitu. Gue dengernya jadi gak nahan (jangan ngeres). ryo emang pinter sih ya ngutak-ngatik suara Miku biar jadi bagus gini.
Kalau misalkan di antara kalian ada yang pengen dinotis gebetan, nyanyi lagu ini aja di depan gebetan kalian tapi gue gak tanggung jawab kalo kalian ditolak ya.



Interviewer
sung by : Megurine Luka
Muisc&Lyrics : Kuwagata-P
-------------------------------------
Sebenernya yang pertama kali gue denger adalah Interviewer kaverannya Itou Kashitarou. Gue langsung suka pas denger dan nyari versi Luka.
Lagu ini beatnya sedang. Gak cepet-cepet amat dan gak lambat-lambat amat. Ini bukan lagu ceria sih, lebih ke apa ya... galau juga gak begitu. Cuma gue pas denger, yang kerasa justru... despair? Putus asa? Iya, gue ngerasa ini lagu nyiratin suatu keputusasaan. Menurut perasaan gue aja sih haha.
Liriknya juga sebenernya agak-agak putus asa gitu sih. Tapi ya, lagu ini enak kok. Serius. Kalian coba denger aja...


Sakura no Ame
sung by : Hatsune Miku
Lyrics&Music : halyosy
----------------------------------
Lagu Miku yang satu ini bercerita tentang kelulusan sekolah /terus gue mendadak sedih
Lagu ini lumayan sedih kalo kata gue. Bukan nadanya yang sedih, cuma ya... Entah ya. Mungkin karena taun depan gue udah lulus trus gue ngerasa ni lagu sedih /huhuhu
Tempo lagu ini sedang, jadi enak dinyanyiin sebenernya. Arti lagunya juga bikin nyesek sih. "Di antara ribuan sekolah, merupakan keajaiban kita bisa berakhir di sekolah ini." "Jangan lupakan. Suatu hari ketika kita sudah menjadi bunga yang besar, kita akan bertemu lagi di sini." "Tidak peduli berapapun usiamu, tolong jagalah senyum lembutmu itu."
/GUE BAPER


Sementara segini dulu ya. Sebenernya masih banyak yang gue pengen tulis sih, kayak Magical Mirror-nya Kagamine Rin, Last Song-nya Megurine Luka, Fire Flower-nya Len, atau SpiCa-nya Miku. Tapi daripada ni post malah gak selesai, jadi gue selesain sampe sini dulu. Kapan-kapan gue tulis lagi deh.

Sekian!